Wisata di Pulau Rote Bikin Enggan Pulang

Wisata di Pulau Rote Bikin Enggan Pulang – Beberapa dari kamu tentu sudah tidak asing dengan sebutan Pulau Rote bukan? Pulau Rote dikenal sebagai wilayah paling selatan Indonesia yang juga memiliki kekayaan alam luar biasa. Saat datang ke Pulau Rote, kamu bisa mencoba datang ke salah satu dari banyaknya destinasi wisata yang ditawarkan.

Destinasi wisata di Pulau Rote yang paling populer dan bisa kamu kunjungi adalah pantai. Tetapi selain itu, kamu juga dapat mengunjungi wisata lainnya seperti telaga dan juga bukit.

Wisata di Pulau Rote Bikin Enggan Pulang
Wisata di Pulau Rote Bikin Enggan Pulang

Wisata di Pulau Rote Bikin Enggan Pulang

Penasaran wisata apa saja yang bisa kamu kunjungi saat berada di Pulau Rote? Inilah daftar rekomendasi wisata di pulau Rote yang sayang untuk kamu lewatkan. Dan dapat kamu jadikan sebagai referensi ketika berlibur ke

Pantai Mulut Seribu

Saat berada di Pulau Rote, tidak ada salahnya jika kamu memutuskan untuk datang dan menghabiskan waktu berlibur Pantai Mulut Seribu. Salah satu wisata di Pulau Rote ini menawarkan pemandangan yang indah dan menakjubkan. Karena keindahannya, tidak jarang Pantai Mulut Seribu disebut sebagai Raja Ampat-nya Pulau Rote.

Dari pantai ini, pengunjung dapat melihat langsung banyaknya pulau pulau kecil. Selain menikmati keindahan alam yang ditawarkan, pengunjung juga dapat mencoba sensasi mengelilingi pulau yang ada. Beberapa pulau kecil yang ada di dekat Pantai Mulut Seribu diantaranya Pulau Nusa Pua, Nusa Piafula, Nusa Lakat, Nusa Lafo, dan masih banyak lagi.

Sebutan Pantai Mulut Seribu berasal dari bayaknya tebing dan bebatuan karang di sekitar pantai. Jika ingin mengunjungi indahnya Pantai Mulut Seribu, kamu dapat langsung menuju ke kawasan Daiama, Landu Leko, Kabupaten Rote Ndao. Bagi kamu yang ingin menyegarkan pikiran atau melepas penat, menikmati keindahan alam Pantai Mulut Seribu tentu menjadi pilihan tepat yang bisa kamu coba.

Pantai Tiang Bendera

Pantai Tiang Bendera menjadi salah satu destinasi wisata di Pulau Rote yang sudah tidak asing dan banyak dikunjungi oleh wisatawan. Sesuai dengan namanya, pantai yang satu ini memiliki keunikan yakni memiliki tiang bendera yang terbuat dari beton. Tiang bendera setinggi 2,5 meter ini tentu menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung. Tempatnya yang berada di atas bebatuan karang juga menjadi keunikan tersendiri.

Selain menyuguhkan keindahan, tiang bendera yang ada di pantai ini juga memiliki makna yakni sebagai tanda bukti perjuangan masyakarat Pulau Rote saat melawan Belanda. Saat berkunjung ke kawasan Pulau Rote, tidak ada salahnya jika kamu menyempatkan dan menikmati indahnya pemandangan Pantai Tiang Bendera.

Sore hari juga menjadi waktu yang tepat untuk menugunjungi pulau ini. Bagaimana tidak, saat sore hari pengunjung akan dimanjakan dengan indahnya pemandangan matahari terbenam. Suasana tenang dan romantis menjadikan pantai ini sangat cocok untuk dikunjungi bersama teman, keluarga, maupun pasangan.

Pantai Tongga

Tidak kalah menarik dengan wisata di Pulau Rote lainnya, Pantai Tongga juga menjadi salah satu yang sayang untuk kamu lewatkan. Pantai yang satu ini terletak di kawasan Mbueain, Kecamatan Rote Barat, Kabupaten Rote Ndao.

Saat mengunjungi Pantai Tongga, kamu akan dimanjakan dengan adanya hamparan pasir putih yang luas. Lokasinya yang jauh dari hiruk pikuk kota juga menjadikan pantai ini sangat cocok dikunjungi sebagai lokasi untuk menenangkan diri. Selain dikenal memiliki hamparan pasir putih yang luas, kamu juga akan disuguhkan dengan banyaknya terumbu karang yang sangat memanjakan mata. Destinasi wisata di Pulau Rote ini sangat cocok dikunjungi bagi kamu para pecinta wisata alam.

Meskipun akses jalan menuju ke pantai ini masih terbilang cukup sulit, tetapi hal itu tidak menyurutkan niat pengunjung untuk menghabiskan waktu berlibur di Pantai Tongga. Rasa lelah selama perjalanan akan terbayar lunas saat tiba di lokasi pantai. Saat berada di Pulau Rote, tidak ada salahnya jika kamu memutuskan untuk menghabiskan waktu di Pantai Tongga.

Pantai Nembrala

Ada banyak pilihan destinasi wisata di Pulau Rote yang bisa kamu kunjungi, salah satunya adalah Pantai Nembrala. Pantai yang satu ini dikenal menawarkan pemandangan indah, terlebih saat sore hari. Dari Pantai Nembrala, pengunjung dapat menikmati indahnya pemandangan matahari terbenam yang menakjubkan.

Pengunjung tidak perlu khawatir karena Pantai Nembrala sudah dilengkapi dengan banyak fasilitas seeperti akses jalan yang mudah dilalui hingga banyaknya tempat makan. Di sekitar pantai ini juga terdapat bayak resort atau penginapan sehingga cocok dikunjungi bagi kamu yang ingin menginap bersama keluarga maupun berbulan madu.

Pantai Nembrala juga dikenal memiliki ombak yang tinggi sehingga tidak heran jika menjadi tujuan favorit bagi para peselancar. Tidak hanya dari dalam negeri, peselancar yang datang ke Pantai Nembarala juga banyak yang datang dari berbagai negara lain. Pantai dengan hamparan pasir putih yang luas ini tentu sayang untuk kamu lewatkan saat datang ke kawasan Pulau Rote.

Batu Termanu

Ingin menikmati indahnya pantai yang berpadu dengan bebatuan karang? Batu Termanu dapat menjadi tujuan tepat yang bisa kamu datangi. Salah satu tempat wisata di Pulau Rote ini menyuguhkan indahnya perpaduan pantai, padang rumput, bebatuan karang, serta bukit karang yang menakjubkan.

Bagi kamu pecinta foto, tempat ini tentu sangat menarik untuk dikunjungi. Bagaimana tidak, Batu Termanu menawarkan banyak spot menarik dan instagramable. Pengunjung dapat berfoto dengan latar pemandangan indah.

Selain itu, bersantai dan menikmati pemandangan alam yang ditawarkan juga menjadi hal menarik yang bisa kamu coba. Pengunjung akan disuguhkan dengan udara yang segar selama berada di kawasan Batu Termanu. Kebersihan serta keasrian kawasan Batu temanu juga masih sangat terjaga. Jika ingin mengunjungi destinasi wisata yang satu ini, kamu dapat langsung menuju ke kawasan Onotali, Kecamatan Rote Tengah, Kabupaten Rote Ndao. Pengunjung tidak perlu khawatir karena akses jalan menuju ke lokasi wisata terbilang cukup mudah dilalui.

Danau Laut Mati

Selain indahnya pantai, kamu juga dapat mengunjungi indahnya wisata di Pulau Rote berupa danau. Salah satu danau yang populer dan bisa kamu kunjungi adalah Danau Laut Mati. Danau yang satu ini menawarkan luasnya perairan yang tenang. Oleh karena itu, pengunjung yang datang ke Danau Laut Mati dapat mencoba sensasi bermain air hingga berenang.

Kamu tidak perlu khawatir karena pinggiran danau ini cukup dangkal. Selain perairannya yang tenang dan jernih, pengunjung juga akan disuguhkan dengan banyaknya flora dan fauna yang hidup di sekitar danau. Suasana yang sejuk dan asri juga dapat kamu nikmati selama berada di Danau Laut Mati.

Saat berencana menghabiskan waktu berlibur di Danau Laut Mati, pastikan pengunjung menyiapkan perbekalan berupa makanan dan minuman. Selain itu, kesiapan fisik juga perlu diperhatikan sebelum datang ke Danau Laut Mati. Rasa lelah selama perjalanan akan terbayar lunas saat tiba di lokasi danau. Indah dan uniknya Danau Laut Mati tentu akan membuat liburanmu semakin berkesan.

Scroll to Top