Daftar Detinasi Wisata Paling Angker Yang Ada Di Indonesia – Indonesia merupakannegara yang masih mempercayai hal mistis. Dan juga banyak legenda ataupun cerita rakyat yang saat ini masih sangat di percaya. Selain menjadi negara dengan tujuan wisata menarik ternyata juga menyimpan beberapa tempat destinasi yang terbilang angker.
Jadi buat kamu yang gemar melakukan wisata ke tempat-tempat angker. Maka sudah tidak perlu lagi untuk pergi ke luar negri hanya untuk mengetahwii beberapa tempat angker. Karena di Indonesia juga banyak memiliki tempat wisata yang memang di kenal angker.
Daftar Detinasi Wisata Paling Angker Yang Ada Di Indonesia
Nah artikel kali ini kita akan bahas beberapa tempat wisata yang di kenal angker dan seram yang dapat sobat kunjungi.
Lawang Sewu – Semarang
Lawang Sewu sudah terkenal sebagai destinasi wisata di Semarang dan juga salah satu tempat paling angker di Indonesia. Berdiri sejak 1907, destinasi wisata angker Lawang Sewu awalnya merupakan gedung pemerintahan kolonial dan juga Jepang pada masa penjajahan.
Lawang Sewu sendiri memiliki arti “seribu pintu” yang menggambarkan betapa banyak pintu dan jendela yang terdapat pada bangunan angker satu ini.
Tempat angker ini memiliki lorong-lorong dan juga beberapa penjara yang dahulu digunakan untuk menyiksa tahanan bahkan eksesusi pemenggalan. Nggak heran, banyak kisah mistis yang muncul di destinasi wisata horror Lawang Sewu, mulai dari penampakan noni-noni Belanda hingga suara-suara misterius pada malam hari.
Kamar 308 Hotel Samudra Beach – Sukabumi
Destinasi wisata angker selanjutnya berada di Sukabumi, tepatnya Pelabuhan Ratu, Sukabumi. Meski memiliki pantai indah dengan ombak yang cocok untuk peselancar, Pelabuhan Ratu merupakan salah satu tempat wisata yang terkenal sebagai tempat angker yang ada di Indonesia. Destinasi wisata horror Pelabuhan Ratu Identik dengan legenda Nyi Roro Kidul, Ratu mistis penguasa pantai selatan Jawa.
Bahkan, salah satu Hotel, yakni Hotel Samudra Beach yang berada di destinasi wisata ini memiliki salah satu kamar untuk didedikasikan kepada sang Ratu Mistis. Kamar bernomor 308 ini dianggap merupakan tempat singgah Nyi Roro Kidul dan semua pengunjung yang datang bisa berkomunikasi dengan sang Ratu. Horror banget, kan?
Alas Purwo – Banyuwangi
Banyak orang yang percaya jika Alas Purwo merupakan salah satu Kerajaan Jin di Indonesia. Destinasi wisata ini memang memiliki keindahan alam yang menakjubkan sekaligus aura angker dan mistis begitu Toppers memasukinya.
Destinasi wisata angker ini juga banyak dijadikan sebagai tempat semedi, terutama pada saat malam satu suro. Sekedar mencari wangsit, atau bahkan pesugihan ilmu hitam dipercaya bisa didapat melalui semedi di tempat angker ini. Alas Purwo sendiri memiliki 40 goa dan sebuah makan. Salah satu goa yang terkenal sebagai tempat semedi adalah Goa Istana.
Desa Trunyan – Bali
Bali terkenal sebagai destinasi wisata favorit di Indonesia. Tapi, siapa sangka Bali juga memiliki destinasi wisata angker menarik, yaitu Desa Trunyan. Desa yang terletak di tepi Danau Batur, Kintamani ini memiliki tradisi membiarkan jenazah membusuk disebuah kandang bambu sekitar pohon Trunyan. Aroma wangi dari pohon ini menghilangkan aroma tak sedap dari jenazah. Ketika yang tersisa hanya tulang bendulang, tengkorak kemudian disusun rapi dibawah pura. Sayangnya, destinasi wisata angker di Bal ini kini sudah tidak terbuka untuk umum.
Lubang Buaya
Lubang buaya merupakan destinasi wisata yang banyak mengandung nilai sejarah Indonesia. Tempat ini juga identik dengan kisah pemberontakan PKI yang berakibat tewasnya 7 perwira TNI pada 1965 silam. Kini di Lubang Buaya bediri sebuah museum dan monumen untuk mengenang peristiwa tersebut.
Di museum angker ini terdapat diorama yang menceritakan persitiwa bersejarah tersebut, lengkap dengan pakaian asli yang masih berlumuran darah kering yang menempel pada jenazah yang ditemukan di lubang buaya tersebut. Nggak heran, kini banyak cerita mistis yang selalu disangkutpautkan dengan tempat wisata angker ini.
Jembatan Ancol – Jakarta
Kisah horror Jembatan Ancol sempat booming di era tahun 90-an setelah diangkat menjadi film layar lebar bertajuk “Si Manis Jembatan Ancol”. Alkisah, dahulu ada seorang wanita cantik yang diperkosa dan dibunuh. Jenazah sang wanita kemudian dibuang dari atas Jembatan angker ini.
Semenjak itu, sering ada cerita mengenai penampakan wanita cantik misterius yang selalu dikait-kaitan dengan kisah seram mengenai “Si Manis”. Nggak percaya? Buktikan sendiri dengan berkunjung ke tempat angker ini.
Goa Belanda dan Goa Jepang – Bandung
Goa Jepang | Sumber gambar: Maribayabandung.com
Masa perang dunia dan juga penjajahan menyisakan rekam jejak sejarahnya di Indonesia berupa benteng-benteng dan juga goa-goa yang digunakan untuk berperang pada masa tersebut. Salah satunya bisa Toppers temukan di Bandung.
Goa Belanda terletak di taman hutan raya Ir.H. Juanda dan dahulu digunakan sebagai tempat penyimpanan senjata. Namun, banyak juga yang percaya bahwa goa ini merupakan tempat pembantaian pada masa lalu. Jika berkunjung ke Goa angker ini, kamu disarankan untuk berlaku sopan dan tidak bertindak sembarangan. Yang terpenting, jangan mengucapkan kata “Lada” karena dianggap akan memicu amarah penghuni tempat angker ini. “Lada” dipercaya adalah sebutan untuk leluhur mereka.
Tak jauh dari Goa Belanda, terdapat juga Goa Jepang yang nggak kalah angker. Pembangunan goa angker peninggalan Jepang ini belum selesai dan juga jauh lebih gelap sehingga memberikan aura horror yang lebih mencegangkan.